Jumat, 12 November 2010

Sebagian rejeki itu milik mereka...

Ya!
Sebagian rejeki yang qta punya adalah milik orang lain. Kurang lebih 1 minggu ini beberapa teman dari milis kuliner, tergerak hati ingin mengumpulkan dan menyisihkan sebagian rejeki mrk kepada para korban letusan gunung Merapi yang terjadi pada tanggal 26oktober 2010 yang lalu. Dengan mb Ita sebagai koordinator lapangan, aq dibantu beberapa teman milis, yaitu mb Mika Malika juragan asinan GELORA, Mrs Ho juragan lapleg, drg Kemala, dan beberapa orang lagi yang bersedia rumahnya dijadikan posko. Kami hanya punya waktu 1 minggu sebelum barang (bahan makanan, pakaian layak pakai) dikirimkan ke Yogyakarta.

Alhamdulillah, ternyata sambutan teman-teman seantero milis banyak sekali yang mendukung. Bantuan berdatangan, yang diserahkan di berbagai posko kami. Begitupun dengan lingkungan sekitar kami, banyak yang tergerak hatinya untuk memberikan sedikit bantuan.
Syukurlah pada waktunya bantuan diambil oleh tim Mb Ita, sudah terkumpul semua. Berikut adalah foto sumbangan yang sempat kami abadikan









ini adalah beberapa foto  yang dikirim mb Ita ke aq via BBmessanger
 wedhus gembel yang nampak tebal sekali di lereng gunung merapi









Buat semua sodara kami yang tertimpa musibah di Yogyakarta, Sleman, dan daerah yang lain yang terkena imbas dari letusan gunung Merapi, kami mengucapkan turut berduka atas musibah ini. Semoga kita semua dapat mengambil hikmah dari apa yang sudah terjadi. Amien

Tidak ada komentar:

Posting Komentar